"VOX POPULI VOX DEI" Suara Rakyat adalah Suara Tuhan.

Pelatihan Sertifikasi Mediator Periode I Tahun 2021

Fakultas Hukum Universitas Indonesia > Berita > Pelatihan Sertifikasi Mediator Periode I Tahun 2021

DASAR HUKUM PELAKSANAAN

Berdasarkan Surat Keputusan 92/KMA/SKVI/2019 Tentang Pemberian Akreditasi The Center for Continuing Legal Education Fakultas Hukum Universitas Indonesia (CLE FH UI) sebagai Lembaga Penyelenggara Pelatihan dan Pendidikan Mediasi, maka CLE FH UI dapat menyelenggarakan Pelatihan Dasar Keterampilan Mediasi bagi masyarakat luas untuk mempersiapkan mereka agar menjadi mediator yang baik dan terakreditasi.

JADWAL DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Pelaksanaan pelatihan berdasarkan jumlah voting pendaftar apabila mayoritas memilih Jadwal Alternatif I dibanding dengan tanggal alternatif II maka yang akan dijalankan adalah pelatihan dengan Jadwal Alternatif I.

Jadwal Alternatif I : (9 pertemuan; Pelatihan per hari adalah 4 Jam)

   – 16,17, 18 Juli;

   – 23, 24, 25 Juli;

   – 30, 31 Juli;

   – 1 Agustus.

Tempat pelaksanaan pelatihan dilakukan secara daring melalui aplikasi Zoom.

DAFTAR PENGAJAR DAN KURIKULUM

Pelatihan bagi calon mediator akan diselenggarakan oleh The Center for Continuing Legal Education Fakultas Hukum Universitas Indonesia (CLE FHUI). Instruktur dan fasilitator pelatihan  berasal dari FHUI, Mahkamah Agung RI, dan Pengadilan Negeri sebagaimana tercantum  berikut:

  1. Mahkamah Agung RI – Pembicara Tamu
  2. Sri Mamudji, S.H., M. Law Lib.
  3. Wirdayningsih, S.H., M.H.
  4. Daly Erni, S.H., LL.M.
  5. Wiwiek Awiati, S.H., M.H.
  6. Lita Arijati, S., LL.M.
  7. Tri CH. Trisnohandoko.

Adapun kurikulum pelatihan adalah sebagai berikut:

  1. Pengenalan Alternative Dispute Resolution(ADR)
  2. Analisis Konflik
  3. Komunikasi yang Efektif
  4. Pengantar Negosiasi
  5. Pengenalan PerMA “Prosedur Mediasi di Pengadilan”
  6. Strategi Negosiasi (Position Based vs. Interest Based)
  7. Pengantar Mediasi
  8. Tahapan Mediasi
  9. Teknik dan Skill Mediator
  10. Penyusunan Agenda
  11. Kaukus
  12. Merancang Kesepakatan
  13. Kode Etik
  14. Simulasi Kasus
  15. Pre Test dan Post Test (Ujian Teori)
  16. Role Play (ujian Praktek)

 

PERSYARATAN

  1. Calon peserta wajib mengikuti seluruh kegiatan pelatihan dengan bersungguh-sungguh dan memenuhi syarat absensi minimal 90%;
  2. Calon peserta wajib mengisi formulir pendaftaran yang dapat diakses:

https://bit.ly/SertifikasiMediatorFHUI2021

  1. Calon peserta wajib membayar investasi sebagaimana diatur ketentuan di bawah ini.

FASILITAS

Peserta mendapatkan materi ajar, materi penunjang pelatihan, sertifikat mediator dan sertifikat kehadiran, dan akses ECLIS Premium selama 2 bulan.

INVESTASI

  • Nominal Investasi adalaha sebesar Rp. 6.000.000,- (sudah termasuk pajak)
  • Khusus bundling 3 peserta sebesar Rp.16.000.000,- (sudah termasuk pajak)

Pembayaran dapat dilakukan via transfer/disetor ke rekening berikut:

     BANK BNI CABANG UNIVERSITAS INDONESIA DEPOK

  1. REKENING :1273001335

     ATAS NAMA : UNIVERSITAS INDONESIA / PENERIMAAN UKK CLE FHUI

Harap memasukkan 3 digit terakhir nomor HP Pendaftar pada 3 digit terakhir nominal transfer sebagai nomor identifikasi pembayaran peserta.

Contoh: Investasi sebesar Rp. 6.000.000,- kemudian Pendaftar memiliki nomor HP 081-987-654-321, sehingga nominal yang dibayarkan adalah Rp. 6.000.321,-.

Perhatian: Tidak menerima pembayaran melalui E-Wallet seperti OVO, DANA, dan/atau pembayaran sejenisnya.

Periode pendaftaran mulai dari tanggal 7 Mei sampai 8 Juli 2021.

 

 

KONTAK SEKRETARIAT CLE FH UI

Sekretariat CLE FHUI

Ruang D121 Fakultas Hukum Universitas Indonesia, Kampus UI Depok 16424

E-mail: cle@ui.ac.id

Telp/Fax: 021-7863445

Narahubung CLE FH UI:

 +62-812-9553-6541

*silahkan menghubungi pada pukul 08.00 – 16.00 WIB pada hari kerja

About the author

➖ Kampus UI Depok Jl. Prof. Mr. Djokosoetono, Kampus FHUI Gedung A Depok 16424, Jawa Barat Telepon (021) 7270003, 7863288 Faks (021) 7270052. E-mail: humas-fh@ui.ac.id & lawschool@ui.ac.id ... ➖ Kampus UI Salemba Gedung IASTH Lt. 2, Jl. Salemba Raya No.4, Jakarta 10430 Tel : (021) 31909008 Faks : (021) 39899148
Humas FH UI