Pada 28 Oktober 2020 merupakan hari peringatan Dirgahayu Fakultas Hukum tertua di Indonesia, yaitu Fakultas Hukum Universitas Indonesia. Rangkaian Dies ini pun bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober. Pertama kalinya, Dies Natalis Ke-96 FHUI diadakan secara virtual melalui Zoom Meeting dan Live Streaming Fakultas Hukum UI selama masa pandemi.
Dies Natatis ini pun bertemakan “Keadilan dan Kemanusiaan di Masa Pandemi” sebagai bentuk kepekaan dan keprihatinan civitas academica Fakultas Hukum UI terhadap pandemi Covid-19 yang melanda dunia sekaligus momen refleksi keberadaan Fakultas Hukum UI sebagai institusi pendidikan tinggi ilmu hukum selama ini.
Ucapan-ucapan selamat berdatangan untuk mengucapkan dirgahayu kepada Fakultas Hukum UI Ke-96, seperti Ketua Mahkamah Agung, Dr. H.M. Syarifuddin, SH., MH., Ketua Mahkamah Konstitusi, Dr. Anwar Usman S.H., M.H. dan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR-RI), Bambang Soesatyo S.E., M.B.A. dan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Yasonna Hamonangan Laoly, S.H., M.Sc., Ph.D. serta masih banyak lagi.
“Menjelang usia 100tahun, karena sikon Pandemi Covid-19 skrg ini, Perayaan Dies Natalis pada tahun ini tepatnya yang ke-96 menjadi agak berbeda dengan perayaan tahun-tahun sebelumnya. Kami lebih cocok menggunakan istilah “Peringatan Dies Natalis” karena situasi pandemi global Covid-19 dapat dikatakan masih belum berakhir dan belum dapat dipastikan kapan akan berakhir. Oleh karena itu, tentu dirasa lebih bijak bagi kita semua untuk memperingati dies natalis kali ini dengan sedikit melakukan perenungan kembali dan introspeksi diri dalam melihat bagaimana sejarah perjalanan bangsa Indonesia dalam membangun sistem hukum nasional yang baik. Dalam masa prihatin ini tentu akan menjadi lebih jika melakukan kegiatan yang bersifat reflektif dengan kesederhanaan ketimbang kegiatan yang bersifat perayaan/keriyaan atau selebrasi. Takdir Tuhan seakan meminta untuk arif dan bijak dalam menghadapi secara bersama-sama situasi ini.” Sambut Dekan FHUI, Dr. Edmon Makarim, S.Kom., S.H., LL.M. dalam Orasi Ilmiah